CONTACT US: 0811-47404077 | akfar.yarsi.pontianak@gmail.com

Penelitian



Isi data tentang penelitan kampus yang pernah dilakukan oleh dosen maupun mahasiswa, contoh Pada tahun 2017, Akfar menyatakan visi untuk menjadi akademik riset kelas nasional, yang berorientasi untuk memenuhi kebutuhan bangsa dengan berdasarkan Pancasila


Pusat Studi


Pusat Studi Akfar Yarsi Pontianak mengedepankan konteks kepedulian kepada kepentingan bangsa dan dan kemanusiaan. Pusat Studi yang dimiliki mempunyai ahli dalam berbagai bidang dan membuka peluang kerjasama dengan lembaga-lembaga, baik pemerintah maupun non pemerintah. contoh pusat studi :

  • PS Pedesaan dan Kawasan
  • PS Lingkungan Hidup
  • Ps Ekonomi dan Kebijakkan Public
  • PS Bioteknologi
  • PS Pangan dan Gizi
  • PS Kesehatan Masyarakat

Tentang Penelitian Dosen


Program Penelitian Dosen dimaksudkan sebagai kegiatan penelitian dalam rangka membina dan mengarahkan para peneliti pemula maupun penili yang terdahulu untuk meningkatkan kemampuannya dalam melaksanakan penelitian di perguruan tinggi Akademik Farmasi.
Cakupan program ini adalah penelitian penelitian yang dahulu diwadahi dalam Penelitian Dosen Muda dan Kajian Wanita yang meliputi bidang kesehatan, kefarmasian dan obat-obatan hutan kalimantan barat.

Sejalan dengan kebijakan desentralisasi penelitian oleh Ditjen Dikti, Penelitian Dosen merupakan salah satu skema penelitian yang diperuntukkan bagi dosen tetap Perguruan Tinggi Kelompok Binaan Akfar Yarsi. Selain untuk mengarahkan dan membina kemampuan meneliti, program ini juga diharapkan dapat menjadi sarana latihan bagi dosen pemula untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal ilmiah baik lokal maupun nasional terakreditasi. Setelah penelitian selesai, para peneliti diwajibkan untuk menyerahkan laporan hasil penelitian, luaran publikasi ilmiah, dan diharapkan dapat melanjutkan penelitiannya ke program penelitian lain yang lebih tinggi

Tujuan dari penelitian dosen ini adalah

  1. Untuk mengarahkan dan membina kemampuan meneliti dosen; dan
  2. Menjadi sarana latihan bagi dosen pemula untuk mempublikasikan hasil penelitiannya
    dalam jurnal ilmiah, baik lokal maupun nasional terakreditasi.

Luaran Penelitian
Luaran wajib dari Penelitian Dosen Pemula ini adalah publikasi ilmiah dalam jurnal lokal
yang mempunyai ISSN atau jurnal nasional terakreditasi.
Luaran tambahan yang diharapkan dari penelitian ini adalah:

  1. prosiding pada seminar ilmiah baik yang berskala lokal, regional maupun nasional;
  2. dan pengayaan bahan ajar

Jenis Penelitian


Fokus pengembangan penelitian untuk mendukung orientasi tertuang dalam 4 peta jalan (road-map) penelitian unggulan, yaitu:
1. Pengembangan teknologi sediaan farmasi dari bahan alam
2. Pengembangan uji in vivo sediaan farmasi dari bahan alam
3. Pengembangan uji in vitro sediaan farmasi dari bahan alam
4. Pengembangan penerapan sistem manajemen farmasi yang baik di tempat pelayanan kesehatan
RIP Akademi Farmasi Yarsi Pontianak termasuk road-map penelitian unggulan yang ada di dalamnya tersebut disusun menggunakan dua pendekatan, yaitu bottom-up dan top-down. Secara bottom-up, ide-ide RIP disarikan dari beberapa komponen berikut:
1. Data base karya ilmiah yang dihasilkan oleh para Dosen Akademi Farmasi Yarsi Pontianak.
Rencana Induk Penelitian UPPM Akfar 2016-2020

2. Hasil dari rumusan beberapa loka karya internal dalam rangka pengembangan riset berbasis pengembangan akademik, local genius, dan orientasi pengembangan riset unggulan.


3. Kompetensi strategis dari para Dosen Akademi Farmasi Yarsi Pontianak.
a. Statuta Akademi Farmasi Yarsi Pontianak
b. Rencana Strategis Akademi Farmasi Yarsi Pontianak.

Penelitian Mahasiswa


Bidang penelitian Mahasiswa Akademi Farmasi Yarsi Pontianak terbagi menjadi beberapa bidang yaitu:

  1. Teknologi Farmasi
  2. Mikro Biologi
  3. Farmakognosi
  4. Kimia
  5. Farmakologi
  6. Survei (Farmasi Komunitas)

Panduan Penelitian Dosen


  1. Sistematika Usulan Penelitian

Usulan  penelitian  maksimum  berjumlah  20  halaman  (tidak  termasuk halaman sampul, halaman pengesahan, dan  lampiran), yang  ditulis  menggunakan font  Times New Roman  ukuran 12 dengan jarak baris 1,5 spasi kecuali  ringkasan  satu spasi  dan ukuran kertas A-4 serta mengikuti sistematika sebagai berikut.

  1. HALAMAN SAMPUL
  2. HALAMAN PENGESAHAN
  3. DAFTAR ISI
  4. BAB 1. PENDAHULUAN

Jelaskan  tentang  latar  belakang  pemilihan  topik  penelitian yang  dilandasi  oleh keingintahuan  peneliti  dalam  mengungkapkan  suatu  gejala/konsep/dugaan  untuk mencapai suatu tujuan. Perlu dikemukakan hal-hal yang melandasi atau argumentasi yang menguatkan  bahwa  penelitian tersebut  penting  untuk  dilaksanakan. Dalam perumusan masalah dapat dijelaskan definisi, asumsi, dan lingkup yang menjadi batasan penelitian.  Pada  bagian  ini  juga  perlu  dijelaskan  tujuan  penelitian  secara  ringkas  dan target luaran yang ingin dicapai.  Pada bab ini juga dijelaskan luaran  apa  yang ditargetkan serta kontribusinya terhadap ilmu pengetahuan.

 

Untuk Lebih Lengkapnya bisa di Download Pada Menu Download.

Panduan Penelitian Mahasiswa


Isi panduan penelitian mahasiswa :

Rilis Berita Penelitian


Berita Kegiatan Penelitian Selengkapnya

Download File



Jurnal Copernicus

Publish: 30 May 2023 Oleh:agung pujiono
Kategori : Penelitian

Jenis File : application/pdf
Isi :file_1685423844.pdf Download


Jivi Flavonoid

Publish: 30 May 2023 Oleh:agung pujiono
Kategori : Penelitian

Jenis File : application/pdf
Isi :file_1685423820.pdf Download


Jurnal Internal Ikifa

Publish: 30 May 2023 Oleh:agung pujiono
Kategori : Penelitian

Jenis File : application/pdf
Isi :file_1685423796.pdf Download


Jurnal Internal rika

Publish: 30 May 2023 Oleh:agung pujiono
Kategori : Penelitian

Jenis File : application/pdf
Isi :file_1685423753.pdf Download


Jurnal Internal Ayu

Publish: 30 May 2023 Oleh:agung pujiono
Kategori : Penelitian

Jenis File : application/pdf
Isi :file_1685423708.pdf Download


Ibnu Sina S A

Publish: 30 May 2023 Oleh:agung pujiono
Kategori : Penelitian

Jenis File : application/pdf
Isi :file_1685423612.pdf Download